Minggu, 11 Februari 2018

Published Februari 11, 2018 by with 0 comment

Pengertian, Tujuan, Ciri - ciri, Struktur, Langkah - langkah, Jenis dan Unsur Kebahasaan (Kaidah Bahasa) Tentang Teks Eksposisi

 


    Teks Eksposisi adalah teks yang berisi paragraph atau karangan yang mana dalam penulisannya bertujuan untuk memberikan penjelaskan dengan singkat, akurat, padat.

     Tujuan teks eksposisi ialah untuk memaparkan atau menjelaskan tentang sejumlah informasi tertentu kepada para pembaca, sehingga dengan membaca teks eksposisi maka pembaca akan mendapatkan pengetahuan secara rinci dari suatu hal atau kejadiann.

Ciri – ciri yang dimiliki oleh teks eksposisi, ialah:
1. Gaya informasi bersifat mengajak.
2. Dalam penyampaian menggunakan bahasa yang baku dan lugas.
3. Menjelaskan dengan disertai data – data yang bisa dipertanggung jawabkan.
4. Memberikan penjelasan tentang suatu hal.
5. Bersifat netral (Tidak memihak).

Struktur teks eksposisi memiliki 3 bagian, yaitu:

1. Pernyataan Pendapat (Thesis), yaitu pernyataan pendapat sang penulis. Bagian ini juga disebut bagian pembuka.

2. Argumentasi, yaitu bukti - bukti yang dapat memperkuat argument penulis dalam memperkuat atau menolak suatu gagasan.

3. Penegasan Ulang, yaitu kesimpulan yang meliputi pembukaan, thesis hingga argumentasi yang disampaikan penulis, tetapi disampaikan dengan bahasa yang berbeda dan lebih singkat.

Langkah – langkah dalam penulisan teks eksposisi, adalah:

1. Menentukan tema.
2. Menentukan tujuan karangan.
3. Memilih data yang sesuai dengan tema.
4. Membuat kerangka karangan.
5. Mengembangkan kerangka menjadi karangan.

Teks Eksposisi memiliki 6 jenis, yaitu:

1. Teks Eksposisi Definisi
     Paragraf yang hanya berisikan tentang menjelaskan sautu pengertian atau definisi suatu topik tertentu secara mendalam.

2. Teks Eksposisi Proses
     Berisi tentang langkah – langkah dalam melakukan sesuatu secara berurutan dari awal sampai akhir.

3. Teks Eksposisi Ilustrasi
     Paragraf yang berisi tentang memaparkan informasi atau pembahasan topik dengan metode menampilkan gambaran yang simple terkait sebuah topik.

4. Teks Eksposisi Laporan
     Berisi tentang penjelasan laporan dari suatu peristiwa atau suatu penelitian yang ditentukan.

5. Teks Eksposisi Perbandingan
     Berisi tentang idea tau gagasan utama yang dikemukakan dengan cara memberikan perbandingan dengan suatu hal lain yang berbeda atau sama.

6. Teks Eksposisi Pertentangan
     Berisi tentang karangan yang memuat tentang hal pertentangan berkaitan suatu hal dengan hal lain.

Unsur kebahasaan (Kaidah Teks Eksposisi) yaitu bagian yang menyusun teks eksposisi.

A. Pronomina

Kata ganti orang yang digunakan pada saat pernyataan pendapat pribadi diungkapkan. Pronominal dibagi menjadi 2, yaitu:

       1. Pronomina Persona, yaitu persona tunggal. Contoh: Aku, Saudara, Anda, Dia, Ia, Kamu, -nya, -ku, -mu, si-. Persona jamak, contoh; Kita, Kalian, Kami, Mereka, Para, Hadirin.
       2. Pronomina Nonpersona, yaitu pronominal penunjuk. Contoh: Ini, Itu, Sana, Situ, Sini. Pronomina pena, Contoh: Apa, Siapa dan Mana.

B. Konjungsi

     Kata penghubung yang digunakan dalam teks eksposisi untuk memperkuat argumentasi.

   1. Konjungsi Waktu, yaitu kemudian, setelah, lalu, setelah itu, sebelum, sesudah.
   2. Konjungsi Gabungan, yaitu dengan, dan, serta.
   3. Konjungsi Pembatasan, yaitu asal, kecuali, selain.
   4. Konjungsi Tujuan, yaitu supaya, agar, untuk.
   5. Konjungsi Persyaratan, yaitu asalkan, jikalau, apabila, bilamana, bila.
   6. Konjungsi Princian, yaitu ialah, yaitu, yakni, adalah, antara lain.
   7. Konjungsi Sebab - akibat, yaitu akibatnya, akibat, sehinnga, karena, sebab.
   8. Konjungsi Pertentangan, yaitu melainkan, namun, akan tetapi, tetapi, sedangkan.
   9. Konjungsi Pilihan, yaitu atau.
  10. Konjungsi Penguatan atau penegasan, yaitu lagi pula, apalagi, hanya, bahkan, itu pun.
  11. Konjungsi Penjelasan, yaitu bahwa.
  12. Konjungsi Perbandingan, yaitu serupa, bagai, sepeti.
  13. Konjungsi Penyimpulan, yaitu dengan demikian, oleh sebab itu, oleh karena itu, jadi.

B. Kata Leksikal
   1. Nomina, yaitu kata yang mengacu pada benda.
   2. Verba, yaitu kata yang mengandung makna dasar perbuatan proses atau keadaan yang bukan sifat.
   3. Adjektiv, yaitu kata yang digunakan untuk menggambarkan sifat atau keadaan orang, benda, binatang.
   4. Adverbia, yaitu kata yang melengkapi atau memaparkan informasi berupa keterangan tempat, waktu, alat, suasana, cara, dll.

https://id.wikipedia.org/wiki/Eksposisi
https://notepam.com/teks-eksposisi/
http://materi4belajar.blogspot.co.id/2016/09/teks-eksposisi-pengertian-jenis.html
http://www.materikelas.com/teks-eksposisi-pengertian-struktur-unsur-kebahasaan-dan-contoh-teks-eksposisi-singkat-ekonomi-dan-pendidikan/

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.