Rabu, 29 November 2017

Published November 29, 2017 by with 0 comment

Langkah - Langkah dalam Melukis

Seni Lukis adalah hasil karya yang diciptakan dengan menggunakan media yang menggunakan titik, garis, bidang, warna, tekstur, volume, dan ruang dalam bidang dua dimensi. Dalam seni lukis dikenal bermacam-macam aliran. Ada beberapa langkah yang harus ditempuh oleh seorang pelukis dalam membuat lukisan.
1. Memunculkan Gagasan
Seorang pelukis dapat menemukan ide atau gagasan ialah bisa dengan mempelajari atau membaca buku, melihat film-film dokumenter tentang lukisan, mengunjungi kegiatan pameran atau museum, melihat objek secara langsung, dan mengembangan imajinasi.
2. Memilih Bahan
Tentunya setelah mendapatkan ide atau gagasan, yang dilakukan berikutnya adalah memilih bahan diantaranya ialah:
      1. Menggunakan kertas gambar/ karton dan pastel.
      2. Menggunakan kertas gambar/ karton dan spidol.
      3. Menggunakan kertas gambar dan cat air.
      4. Menggunakan kertas gambar dan cat akrilik.
      5. Menggunakan kain kanvas yang dibentangkan/ bingkai dan cat minyak.
3. Menentukan Teknik
Ada beberapa teknik dalam melukis, yaitu:
       1. Teknik transparan warna (warna tipis),
       2. Teknik plakat warna (tebal),
       3. Teknik goresan ekspresif dengan menggunakan jari atau palet,
       4. Teknik tebal dan bertekstur (bertekstur warna), dan
       5. Teknik timbul.
       6. Teknik kolase
       7. Teknik mozaik
       8. Teknik Basah
       9. Teknik Kering
      10. Teknik Campuran
4. Membuat Sketsa
Sketsa ialah gambar awal dalam membuat sebuah lukisan. Sketsa inilah nanti yang akan disempurnakan hingga menghasilkan karya seni yang sempurna.
5. Menyempurnakan Lukisan
Ini merupakan tahap lukisan yang terakhir, sebuah lukisan perlu disempurnakan.
       1. Mewarnai sketsa dengan goresan tipis pada objek pokok dan latar belakangnya.
       2. Menyempurnakan lukisan dengan kontur, penyinaran, penegasan, dan penentuan gelap terang.

  LIHAT JUGA: 

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.