Jumat, 18 Mei 2018

Published Mei 18, 2018 by with 0 comment

Apa itu Bitcoin? Penemu, Kelebihan dan Jumlah Bitcoin yang Beredar


Bitcoin adalah salah satu cryptocurrency yang pada dasarnya ialah mata uang digital yang di buat pada tahun 2009 oleh Bitcoin ditemukan oleh tim atau sekelompok orang dengan nama Satoshi Nakamoto. Nama tersebut juga dikaitkan dengan perangkat lunak sumber terbuka yang dia rancang, dan juga menggunakan jaringan peer-to-peer tanpa penyimpanan terpusat atau administrator tunggal.

Departemen Keuangan Amerika Serikat menyebut bitcoin sebuah mata uang yang terdesentralisasi. Tidak seperti mata uang pada umumnya, bitcoin tidak tergantung dengan mempercayai penerbit utama.

Bitcoin menggunakan sebuah database yang didistribusikan dan menyebar ke node-node dari sebuah jaringan P2P ke jurnal transaksi, dan menggunakan kriptografi untuk menyediakan fungsi-fungsi keamanan dasar, seperti memastikan bahwa bitcoin-bitcoin hanya dapat dihabiskan oleh orang memilikinya, dan tidak pernah boleh dilakukan lebih dari satu kali.


Bitcoin dapat digunakan untuk melakukan pembelian berbagai jasa seperti game sampai dengan hosting website. Untuk sekarang, jumlah layanan yang menerima Bitcoin masih cukup terbatas.

Transaksi pertama Bitcoin dilakukan oleh Satoshi Nakamoto ke seorang programmer bernama Hal Finney, yaitu sebesar 10 Bitcoin. Lalu setelah itu di tahun 2010, Satoshi Nakamoto berhenti mengembangkan Bitcoin dan menyerahkannya ke Gavin Andresen yang saat ini merupakan pimpinan developer di Bitcoin Foundation. Harga Bitcoin saat itu sangat murah, yaitu 10.000 Bitcoin hanya untuk 2 potong pizza Papa John’s.

Algoritma yang digunakan Bitcoin telah dirancang untuk menghasilkan jumlah yang terbatas yaitu hanya 21 juta Bitcoin, saat itu diperkirakan bisa sampai hingga tahun 2124 (perkiraan). Tetapi, sampai bulan ini telah beredar sebanyak 16 juta Bitcoin jadi tersisa 5 juta Bitcoin lagi.

Kelebihan Bitcoin daripada mata uang konvensional?

1. Bitcoin menggunakan sistem desentralisasi. Tidak ada satu pihak yang mengatur (seperti bank) karena semua orang berpartisipasi dalam prosesnya. Ini berarti tidak ada pihak yang bisa memutuskan satu pihak atau membuat kebijakan baru yang memberatkan pemilik mata uang ini. Sebagai contoh sebuah Bitcoin address tidak dapat dibekukan oleh sebuah pihak.
2. Pembeliannya mudah. Tidak seperti bank yang membutuhkan langkah-langkah dan dokumen, kamu bisa mempunyai Bitcoin dalam 5 menit saja.
3. Kerahasiaan terjaga. Ini mungkin tidak sepenuhnya benar, lagi pula tidak ada sistem yang sempurna. Seseorang dapat membuat Bitcoin Address tanpa menyediakan nama atau alamat. Bayangkan kamu dapat membuat rekening tanpa nama atau alamat, dan langsung mendapat nomor rekening yang aktif.
4. Transparan. Uniknya adalah di saat yang bersamaan, semua orang dapat melihat dan memiliki catatan jurnal. Akan ada informasi Bitcoin address dan berapa jumlahnya. Tapi tidak akan ada informasi siapa pemilik Bitcoin address tersebut.
5. Pengiriman Bitcoin sangat cepat, serta tanpa syarat maupun batasan transfer.
6. Biaya transfer Bitcoin juga sangat-sangat kecil, dan tidak mempunyai biaya-biaya administrasi.

https://id.wikipedia.org/wiki/Bitcoin
https://jalantikus.com/tips/apa-itu-bitcoin/
https://www.finansialku.com/apa-itu-bitcoin/
https://id.techinasia.com/fakta-penting-tentang-bitcoin

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.